Memperingati HUT NKRI Ke 78

HUT NKRI Ke - 78
di Lingkungan SMP Negeri 2 Waru
Sebagai bentuk partisipasi dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT-RI) Ke-78. Keluarga besar dari SMP Negeri 2 Waru mengadakan berbagai cabang perlombaan yang melibatkan para siswa, guru serta karyawan yang berlangsung selama 3 hari.
Wa.Ka Kesiswaan Syaiful Fuad, S.Ag mengajak seluruh siswa untuk sportif mengikuti perlombaan yang dilaksanakan. “Lomba yang diadakan ini bertujuan untuk memeriahkan Dirgahayu Republik Indonesia. Mari tunjukkan rasa bangga dengan menjadi pemuda yang sportif, kegiatan ini dikoordinir langsung oleh anggota OSIS,” ujar beliau. Sebagian besar perlombaan yang diadakan merupakan perlombaan kelompok guna mengajarkan rasa persaudaraan, persatuan serta kesatuan antar anggota kelompok tersebut.
Bapak Syaiful Fuad, S.Ag sebagai Wa.Ka Kesiswaan berharap semoga dengan mengadakan kegiatan perlombaan dalam rangka HUT RI akan menumbuhkan rasa persaudaraan yang kuat antara sesama siswa, merasakan persatuan dan kesatuan yang selalu bangga dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
Kembali ke Atas